HEADLINE
Dark Mode
Large text article

Kulit Kering Membuat Anda Tidak Nyaman, Ini 5 Tips Mengatasi Penyebab Kulit Kering


Kulit kering membuat kita merasa tidak nyaman. Kulit Anda akan mudah terasa gatal, bersisik, hingga yang paling parah bisa mengelupas. Karena itulah Anda perlu merawat kulit dengan baik agar tidak lagi kering. Namun sebelum itu, Anda juga perlu tahu penyebab kulit kering yang Anda alami.

Kulit kering bisa disebabkan oleh banyak hal sehingga cara mengatasinya pun berbeda-beda. Ada yang disebabkan oleh obat yang dikonsumsinya, ada juga yang disebabkan oleh udara dingin. Kenali tubuh Anda dengan baik sehingga Anda bisa tahu penyebab dari masalah yang timbul, misalnya masalah kulit kering ini.

Mengatasi Penyebab kulit kering

Pencegahan tentu jauh lebih baik daripada pengobatan. Namun bukan berarti Anda tidak bisa mengatasi penyebab kulit kering yang Anda alami. Ada beberapa tips yang bisa Anda ikuti untuk mengobati kulit Anda yang kering, yaitu sebagai berikut :

1. Penuhi kebutuhan cairan tubuh

Salah satu penyebab paling umum masalah kulit kering adalah kurangnya cairan dalam tubuh atau dehidrasi. Dengan kata lain, Anda kurang minum. Ketika Anda kurang minum, bukan hanya tubuh bagian dalam yang terkena dampaknya, namun juga membuat kulit Anda menjadi kering.

Solusinya adalah penuhi kebutuhan cairan dalam tubuh. Anda disarankan minum 8 gelas air setiap hari untuk mencukupi cairan dalam tubuh. Jika kurang dari itu, jangan heran kenapa kulit Anda bisa menjadi kering.

2. Oleskan body lotion

Cara mengatasi kulit kering yang kedua adalah dengan mengoleskan body lotion. Gunakan body lotion yang sesuai dengan jenis kulit Anda. Oleskan body lotion setiap selesai mandi di kulit tubuh Anda, mulai dari tangan hingga kaki. Oleskan secara merata untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Jika Anda bekerja di ruangan ber-AC setiap hari, selalu sediakan body lotion di meja kerja Anda. Terlalu lama berada di ruangan ber-AC menjadi salah satu penyebab kulit kering meskipun Anda sudah mengoleskan body lotion sebelum berangkat kerja. Untuk itu, oleskan body lotion setiap kali kulit Anda terasa kering.

3. Oleskan petroleum jelly

Pernah mendengar produk petroleum jelly? Produk ini merupakan salah satu produk pelembab yang dikhususkan untuk mengatasi kulit kering. Petroleum jelly berbeda dengan body lotion. Jika body lotion berbentuk lebih creamy, petroleum jelly memiliki bentuk seperti balsem. Anda bisa menggunakan petroleum jelly ini untuk mengatasi kulit kering yang Anda alami. Oleskan sedikit saja dan produk ini akan mampu melindungi kulit Anda.

4. Mandi dengan air dingin dan jangan terlalu lama

Hal lainnya yang bisa menyebabkan kulit Anda menjadi kering adalah mandi dengan air panas dan mandi dengan durasi yang lama. Jika Anda sering melakukan dua kebiasaan ini, kini sudah saatnya Anda mulai mengurangi kebiasaan tersebut.

Ganti kebiasaan mandi menggunakan air panas dengan mandi menggunakan air dingin. Selain itu, jangan mandi terlalu lama karena hal ini juga bisa menjadi penyebab kulit kering yang Anda alami.

5. Hindari menggosokkan handuk ke kulit

Yang kelima, hindari menggosokkan handuk ke kulit setelah selesai mandi. Terlalu sering menggosokkan handuk ke kulit bisa menyebabkan kulit Anda menjadi kering. Sebagai gantinya, Anda bisa menepuk-nepuk handuk ke kulit secara lembut.

Nah, itulah 5 tips mengatasi kulit kering yang bisa Anda terapkan. Yang paling utama, kenali dulu penyebab kulit kering yang Anda alami. Baru kemudian Anda bisa menentukan langkah terbaik untuk mengatasinya. Selamat mencoba.

Post a Comment